Hino catat pemesanan 106 unit selama GIIAS 2024


Jakarta (ANTARA) – PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) dalam gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, berhasil mencatatkan Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) sebanyak 106 unit atau setara dengan lebih dari Rp76 miliar.

“Capaian ini merupakan hasil dari kerja keras seluruh tim Hino dalam menghadirkan produk dan layanan terbaik kepada konsumen. Kedepannya, kami akan terus berinovasi dan mengembangkan produk-produk baru yang sesuai dengan kebutuhan pasar Indonesia,” kata Sales Director PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI), Susilo Darmawan melalui keterangan resminya Rabu.

Dalam pameran terbesar di ASEAN ini, penjualan Hino masih didominasi dengan Hino 300 series, light duty truck yang berhasil menyumbang sebanyak 52 persen dari total SPK berjumlah 57 unit.

Hal ini tidak lepas dari banyaknya pertumbuhan di sektor cargo atau logistik fast-moving consumer goods (FMCG), dan konstruksi. Salah satu model yang menarik perhatian adalah Hino 300 – 136 HDL 6×2, truk pertama di Indonesia dengan konfigurasi 6×2 yang baru diluncurkan di GIIAS 2024.

Baca juga: Hino Driving School dibuka untuk hadirkan pengemudi profesional

Baca juga: Hino pasok armada untuk PO Puspa Jaya

Menurut dia, truk ini menawarkan kapasitas muatan yang lebih besar dan bebas over dimension overloading (ODOL). Memiliki GVW lebih besar yaitu 14 Ton, hadir sebagai solusi dengan daya angkut lebih besar di jalan yang sempit.

Untuk Hino 500 series, dalam kegiatan ini juga mendapatkan perhatian yang positif dari para pengunjung GIIAS 2024. Selama pameran berlangsung sejak 18-28 Juli 2024 lalu itu, kendaraan ini berhasil membukukan sekitar 49 unit atau 47 persen dari total keseluruhan.

Selain truk, bus Hino juga mencatatkan tiga unit SPK, meliputi bus besar hingga microbus. Ini menunjukkan bahwa konsumen semakin mengapresiasi kenyamanan dan keamanan yang ditawarkan oleh bus Hino.

Dalam kegiatan Auto Show tahun ini, Hino juga mendapatkan penghargaan berkat penampilan Hino 500 – FM 280 JD Retarder truk terbaru dari Hino yang dinobatkan sebagai Favorite Commercial Vehicle Truck berdasarkan pilihan pengunjung pameran.

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada setiap pengunjung GIIAS 2024 yang telah meluangkan waktu untuk datang ke booth Hino dan berbagi kegembiraan serta antusiasme. Sampai jumpa di pagelaran GIIAS 2025,” tutup Susilo.

Baca juga: Tiga kendaraan Hino dapatkan sertifikat TKDN

Baca juga: Hino kenalkan fasilitas uji KIR terbaru di GIICOMVEC 2024

Baca juga: Dukungan Hino di Cipta Kerja hasilkan SDM unggul untuk industri

 

Pewarta:
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2024

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *